Sabtu, 23 Oktober 2021 bertempat di Sumber Gempong Trawas rapat PKKS yang pertama telah dilaksanakan. Dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah dan jajaran staff yang berkompeten di bidangnya. Syukur yang tiada terkira acara berjalan dengan lancar dengan didukung oleh suasana pegunungan yang semakin membuat suasana rapat terasa berbeda. Dari hasil rapat PKKS didapat hasil bahwa sekolah sudah memutuskan dan menentukan struktur kepanitian dari PKKS dimana di masing-masing kompetensi akan dipimpin oleh satu ketua koordinasi sebagai penanggung jawab dengan beberapa anggota yang nantinya saling bahu-membahu menyukseskan acara PKKS Tahun Ajaran 2021/2022 yang jatuh pada bulan November.

       PKKS pada tahun ini tidak jauh berbeda dengan tahun lalu, dimana masih dilaksanakan pada situasi pandemi dan dengan komponen penilaian yang tidak jauh berbeda. Sehingga hal itu dapat sedikit meringankan beban Bapak dan Ibu guru yang tergabung dalam kepanitian PKKS. Tetapi ada sedikit yang berbeda dalam penilaian kepala sekolah tahun ini, apa itu? Yah, tim pengawas sekolah yang berubah. Jika tahun lalu sekolah SMP Nusantara Krian mempunyai pengawas sekolah berjumlah dua orang yakni Pak Mukhlis dan Pak Abdullah. Maka di tahun ini pengawas SMP Nusantara Krian sudah beralih kepada satu orang saja yaitu Bu Lisa.

      Harapan kami semua semoga PKKS tahun ini dapat berjalan dengan lancar. Tim panitia PKKS dapat mengumpulkan dan mengerjakan bukti fisik berupa berkas yang diminta oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sidoarjo serta pengawas untuk kemudian mendapatkan nilai yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Agar kedepannya menjadi semangat dan motivasi baik tenaga pendidik dan administrasi untuk menjadikan SMP Nusantara lebih baik lagi.